Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips buka puasa untuk penderita Maag

Penyakit Maag adalah penyakit yang menyerang lambung karena adanya luka atau peradangan di lambung yang menyebabkan rasa sakit, mulas, dan perih pada perut. Biasanya orang yang sedang menderita Maag akan mengalami sakit, perih, atau bahkan berujung muntah-muntah. Maka dari itu, bagi anda yang menderita Maag, alangkah lebih baik menghindari beberapa jenis makanan yang sebaiknya dihindari agar Maag tidak kambuh. Salah satu cara untuk mencegah Maag tidak kambuh adalah makan dengan teratur.

Nah, tapi berhubung sekarang lagi Bulan Ramadhan, jangan jadikan sakit Maag sebagai suatu alasan bagi anda untuk tidak berpuasa. Percaya atau tidak, pengalaman pribadi saya nih dari manfaat puasa, ketika saya berpuasa sebulan penuh di bulan Ramadhan beberapa tahun lalu (saya lupa tepatnya), alhamdulillah frekuensi Maag saya justru jarang kambuh. Tapi, bukan berarti saya menghindari makanan atau minuman yang menyebabkan Maag kambuh. So, Cuma sekedar berbagi pengalaman tentang buka puasa untuk penderita Maag, berikut tipsnya :

- Berbuka dengan air putih

Sekalipun tubuh anda merasa sangat dehidrasi, atau merasa sangat haus, berbukalah dengan air putih. Dengan minum air putih, anda sebenarnya telah menghilangkan rasa haus dengan aman. Kalau bisa, minumlah air putih hangat untuk mengantisipasi perut agar tidak kaget ketika menerima cairan masuk setelah seharian berpuasa.

- Hindari minuman bersoda

Setelah anda berbuka, hindari minuman bersoda. Minuman bersoda menurut saya dapat meningkatkan asam lambung, terutama ketika perut anda dalam keadaan kosong.

- Jangan langsung makan

Kondisi perut yang lapar setelah seharian berpuasa, biasanya anda memiliki hasrat untuk segera makan. Tapi untuk sekedar mencegah perut anda agar tidak perih, berilah jeda / sedikit waktu untuk segera makan. Setelah anda minum, tunggu beberapa menit untuk memastikan bahwa cairan yang tadi masuk ke dalam perut anda benar-benar telah dicerna oleh lambung.

- Tunda sebentar keinginan untuk merokok

Bagi anda yang perokok, pastinya rokok berada pada poin ketiga dari yang anda inginkan selain makan dan minum saat berbuka puasa. Tapi biasanya dalam kondisi tertentu, seorang perokok aktif suka mengutamakan rokok daripada makan. So, jika anda penderita Maag yang berada pada level Maag Ringan, tundalah sejenak untuk merokok. Pastikan perut anda telah menerima dengan baik minuman atau makanan yang telah anda konsumsi. Selain merokok juga bisa mengakibatkan perut menjadi perih seketika, langsung merokok saat berbuka puasa juga bisa menyebabkan pusing secara tiba-tiba.

Itulah 4 tips berbuka untuk penderita Maag ala saya. Sebagai tambahan, berikut beberapa jenis makanan yang kurang baik dikonsumsi bagi penderita Maag yang saya kutip dariWikipedia:

1. Minuman yang merangsang peningkatan asam lambung, seperti kopi, sari buah sitrus, dan susu.

2. Makanan yang sangat asam atau pedas, seperti cabai, cuka dan merica.

3. Makanan yang sulit di cerna dan memperlambat pengosongan lambung. Karena hal ini dapat menyebabkan peningkatan peregangan di lambung yang akhirnya dapat meningkatkan asam lambung. Seperti makanan berlemak, kue tar, cokelat, dan keju.

4. Makanan yang melemahkan klep tenggorokan bawah sehingga menyebabkan cairan lambung dapat naik ke tenggorokan. Seperti alkohol, cokelat, makanan tinggi lemak, dan gorengan.

5. Makanan dan minuman yang banyak mengandung gas dan juga serat. Seperti Sawi, Kol, Nangka, Kedondong, buah yang dikeringkan / manisan, dan minuman bersoda.

Cukup sekian info kali ini, semoga bisa memberikan manfaat.